Rabu, 30 November 2011

Inikah Tanda Kemunduran Zynga Dalam Dunia Game?


Inikah Tanda Kemunduran Zynga Dalam Dunia Game?
Kalau ada yang naik, pasti ada yang turun. Itulah hukum keseimbangan yang berlaku dalam segala hal. Sama juga kondisinya dengan apa yang sedang dialami oleh salah satu raksasa game di dunia social gaming, Zynga, yang baru saja menikmati kesuksesan besar pada game terbarunya, Castleville. Tapi ada imbas yang harus dirasakan oleh Zynga, yakni menurunnya jumlah pemain game-game Zynga lainnya, seperti yang dirasakan olehMafia Wars 2 yang baru saja mengalami penurunan user hingga 900,000 orang. Angka ini tentunya cukup mengejutkan, mengingat umur game tersebut masih belum terlalu lama.
Castleville baru saja diluncurkan pada awal bulan November 2011 dan hanya butuh dua minggu bagi game tersebut untuk bisa mencapai total pemain sebanyak 17.4 juta orang. Dengan angka tersebut, Castlevillepun menjadi game ke-enam terbesar yang ada di Facebook, terutama dalam hal gamer yang memainkannya. Menurut Doug Creutz dari Cowen and Company, game tersebut memang telah berhasil mencapai sukses dan sekarang berada di posisi kedua bersama dengan Farmville yang memiliki 6.9 juta pengguna dalam seharinya.
Tapi, walau jumlah user mengalami peningkatan, bulan November ini masih tetap menjadi sebuah kekecewaan tersendiri karena adanya penurunan jumlah pengguna di game lainnya. Ya, sembilan game Zynga yang lain mengalami penurunan hingga satu juta orang hanya dalam waktu dua minggu sebelum Castlevillediluncurkan. Dua minggu kemudian, total gamer yang memainkan game-game Zynga setiap harinya telah mengalami penurunan hingga 2.8 juta orang.
Apakah itu sesuatu yang buruk? Dari satu sisi, mungkin kedengarannya sudah gawat sekali. Tapi Creutz menyebutkan kalau penurunan gamer di Zynga ini bukannya karena minat mereka terhadap game Zynga telah menghilang ataupun karena ada game dari publisher lain yang lebih menarik. Justru sebaliknya, penurunan jumlah gamer ini dikarenakan banyaknya gamer-gamer tersebut yang mulai beralih ke game-game Zynga yang baru.
Hal lain yang juga sempat diperdebatkan adalah mengenai kekhawatiran akan masa depan Zynga. Pasalnya, ada banyak sekali informasi yang menyebutkan kalau para pekerja di Zynga telah diperlakukan dengan sangat buruk. Informasi lainnya yang tidak kalah memprihatinkan adalah fakta bahwa Mafia Wars 2 (telah kami sebut di atas) mengalami penurunan jumlah user semenjak pertama kali diluncurkan pada bulan Oktober 2011 kemarin. Apakah ini berarti, Zynga sudah mencapai batas maksimalnya dalam hal menarik perhatian gamer baru? Kalau memang begitu, tampaknya Zynga punya masalah yang cukup pelik nih...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar